Spoiler Manga One Piece Chapter 1053

 

Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 cover image

Di Chapter 1052 sebelumnya, diakhir post gue bilang kalau gue bakal share sedikit spoiler yang gue dapet untuk chapter selanjutnya.


[Baca juga: Review Manga One Piece Chapter 1052]

 

Tentunya bakal jadi lanjutan dari 1052 tentang terungkapnya Bounty Luffy, Kid dan juga Law. Terungkap juga Yonko yang baru menggantikan posisi Big Mom dan juga Kaido dan sepertinya sedikit informasi juga kekuatan dari Admiral Ryokugyu.

 

Nah gue akan bocorin dengan raw scan nya, ini beberapa point Spoiler untuk Manga One Piece Chapter 1053: The New Emperor:

 

Bounty Luffy, Kid dan Law


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 Bounty Luffy Kid dan Law

Tentunya di Chapter sebelumnya, Apoo ngebawa surat kabar yang isinya kenaikan bounty dari ketiga kapten bajak laut ini. Mau tau berapa bounty nya? Luffy, Kid dan Law masing-masing menjadi 3 Billion Berry!

 

Tentu bounty mereka bakal naik drastis karena orang yang mereka kalahkan adalah Yonko yang menguasai New World, bajak laut yang ditakuti, yang gak bisa dihentikan dan juga gak terkalahkan dalam waktu yang lama.

 

Tentunya kekalahan mereka bakal memicu respon dari banyak pihak, maupun itu Pemerintah Dunia atau seluruh penduduk, karena ini adalah berita yang menggemparkan.

 

Dan untuk poster buronan nya Luffy, foto nya berganti menjadi Luffy yang sedang bertransformasi menjadi Nika Sun God atau Gear 5.

 

Tapi disini gue ngerasa sedikit aneh dan sedikit gak terima kalau bounty dari ketiga orang ini sama rata di 3 Billion? Padahal Luffy yang take down Kaido sendirian, sedangkan Law dan Kid harus berdua untuk take down Big Mom.

 

Dan biasanya bounty bakal lebih gede dari orang yang dikalahin, dimana bounty Kaido ada di 4,611,100,000. Tadi nya gue berasumsi kalau bounty Luffy bakal naik ke angka yang mungkin di foreshadow sama Oda di Dressrosa, nomor pendaftaran Luffy waktu ikut pertandingan yaitu 5,560,000,000 Berry.


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 luffy final bounty

Tapi mungkin gue juga salah, karena bisa jadi foreshadowing itu nunjukin kalau Luffy adalah The Next Roger, The Next Pirate King dan Titisan JoyBoy seperti Roger. Karena 0556 sendiri atau 5,560,000,000 Berry.

 

Fotonya Luffy bakal gue cantumin di akhir post.

 

 

Hitetsu adalah Kozuki Sukiyaki dan Pluton ada di Wano.


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 hitetsu adalah kozuki sukiyaki

Ternyata alasan Robin gak keliatan dipemandian bareng kru yang lain karena  Robin yang lagi bersama Hitetsu, orang tua yang kita tau bersama Otama ketika bertemu Luffy.

 

Dan disini Robin terkejut kalau ternyata Hitetsu pernah dipenjara untuk beberapa tahun, Robin pun kaget dan menanyakan siapa dirinya.

 

Hitetsu ternyata adalah Kozuki Sukiyaki, gak lain adalah ayah dari Oden dan juga kakek dari Momonosuke. Looooh? Ada dia?

 

Dicerita sebelumnya waktu Orochi coba untuk kudeta ambil tahta dari Klan Kozuki, gue pikir Sukiyaki memang secara sengaja untuk disingkirkan dan dibunuh supaya Orochi bisa berkuasa karena Oden tidak ada. Dengan bantuan nenek tua dari klan Kurozumi yang mana sebagai pemilik dari buah Mr.2 sebelumnya yang bisa impersonate persis orang yang dia sentuh.

 

Tapi ternyata dia masih hidup dan sebelumnya dipenjara. Dia gak kasih tau siapa-siapa termasuk Momo karena merasa gagal ngebiarin ini semua terjadi dan sampai Oden pun mati.

 

Dan sesuatu yang menarik disini, karena ada pembicaraan mengenai salah satu senjata kuno yang ternyata ada di Wano, yaitu Pluton.

 

Hah? Senjata nya ada di Wano? Bukan nya rancangan nya ada di Franky dan dibakar waktu di Enies Lobby? Franky ngebakar blueprint atau rancangan dari Pluton supaya senjata kuno itu gak bisa dibangkitkan, dengan rancangan nya dibakar, ngebuat pluton hilang sebelum dibangkitkan.


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 blueprint pluton dibakar franky

Tapi ternyata senjata nya udah ada di Wano? Terus yang rancangan yang dicari sama tim CP-9 dan akhirnya dibakar oleh Franky itu apa? Gue jadi ngira sebelumnya Pluton adalah rancangan dari sebuah yang memang rancangan nya disimpan oleh para pembuat kapal, kapal yang punya daya hancur yang luar biasa.

 


Identitas dari Admiral Ryokugyu, Aramaki.


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 identitas admiral ryokugyu adalah aramaki

Di Chapter sebelumnya kita tau Admiral Ryokugyu itu lagi on the way ke Wano sendirian tanpa pasukan atau kapal perang, kita juga gak tau wajah nya itu seperti apa dan kekuatan nya seperti apa. Kita cuma dikasih liat kalau Admiral Ryokugyu sepertinya memakan buah iblis yang berhubungan dengan tanaman, karena dia bisa terbang dengan tanaman yang berputar dibelakang punggung nya.

 

Dan di Chapter 1053 nanti kita bisa tau nama, wajah dan kekuatan dari Admiral Ryokugyu.

 

Nama dari Admiral Ryokugyu adalah Aramaki, seperti yan gue duga dia adalah pengguna iblis yang berhubungan dengan Tanaman, mirip dengan campuran Doflamingo yang bisa ngeluarin benang dan juga dari jurus mokuton atau kayu dari Hashirama di Naruto.

 

Ryokugyu bisa ngeluarin tanaman kaya benang nya Doflamingo dan menyerang sekelompok Beast Pirates yang masih tersisa.


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 Queen dan King dikalahkan Admiral Ryokugyu 

Di Chapter ini ditunjukin kalau Ryokugyu tanpa kesulitan menghadapi sisa-sisa dari Beast Pirates, dan ternyata Queen dan King pun dihajar tidak berkutik. Entah Queen dan King memang masih dengan kondisi yang terluka parah atau gak, karena mereka berdua adalah Yonko Commander yang merepotkan banyak orang termasuk Kru Straw Hat.

 

Tapi disini Ryokugyu bisa ngelibas semua tanpa kesulitan, ternyata kekuatan tanaman dari Ryokugyu bisa menghisap nutrisi dari Manusia dan makhluk hidup disekitar nya, seperti tanaman parasit.


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 queen dan king tidak berdaya

Queen dan King tampak gak berdaya di hadapan Ryokugyu, terlihat kalau Queen dari fisiknya yang gemuk dan bulat jadi kerempeng karena diserap sama Ryokugyu. Begitu juga dengan King, tampak tak berkutik dan tubuhnya jadi kering karena dihisap oleh tanaman Ryokugyu.


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 doflamingo bilang kalau mereka adalah monster

Udah gue bilang di kesimpulan review chapter 1052, kalau Admiral itu emang orang yang berbahaya, terlepas dia setara dengan Yonko atau gak, karena itu banyak banget faktor nya.

 

Tapi disini kita bisa liat apa yang dibilang sama Doflamingo itu bener, kalau Fujitora dan Ryokugyu adalah monster. Dia bisa ngelibas orang-orang merepotkan seperti Queen dan King tanpa effort yang terlalu besar, dan dia juga bilang kalau orang yang ada di posisi nya (Admiral) gak akan bisa terima untuk dikalahin sama komandan lemah seperti mereka.

 

Se effortless itu? Sama seperti apa yang gue bilang di review sebelumnya, kalau fokus utama gue  itu ke Admiral satu ini.

 

Dan ternyata dia diperintahkan sama Akainu untuk langsung menghabisi Luffy, dengan memegang posten buronan Luffy dan dia gak jauh dari kota tempat mereka berpesta. Ryokugyu pun kesana.

 

Dia tau kalau para Bajak Laut ini lagi ngadain pesta di kota, dia pun sebenernya penasaran dengan pesta nya karena mendengar musik yang lantang dari festival di kota, tapi sepertinya dia gak punya waktu untuk itu semua, karena fokus dia hanyalah menghabisi para bajak laut terutama Luffy karena sudah membuat dunia kacau.

 

Gila, keributan apalagi yang bakal muncul dengan kemunculan Admiral Ryokugyu di tengah pesta? Se yolo dan fearless itu, dia sendiri dan ada banyak Bajak Laut yang tentu aliansi Kid dan juga Luffy ada disana.

 

Kita lihat nanti se-monster apa kekuatan nya.

Yonko yang baru

Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 yonko yang baru

Karena kabar kejatuhan dari kedua Yonko Kaido dan Big Mom bocor, dunia pun tau tentang berita itu dan siapa yang berhasil menumbangkan mereka ngebuat seisi dunia jadi gempar. Tentu nya, Morgan gak tinggal diam untuk berita sebesar ini, karena berita paling baru di newspaper menunjukkan kemunculan Yonko yang baru.

 

Tentu gue belum bisa tau Yonko baru ini memang orang yang diakui oleh orang-orang di dunia yang menjadikan dan mengakui nya sebagai Yonko, atau memang Morgans yang menentukan dan menganggap mereka menjadi Yonko yang baru?


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 morgan 

I dunno, but put this aside.

 

Tapi di chapter ini kita bisa tau, kalau susunan Yonko yang baru adalah….

 

Shanks, Teach, tentu nya Luffy……. Dan Buggy.

 

Pas gue baca ini, what the fuck? Buggy? Gue kira yang bakal jadi Yonko lain nya itu diantara Kid atau Law. Tapi untuk Buggy memang gue ngerasa kekuatan dia masih disembunyiin atau gimana karena dia adalah orang yang ada di kru Raja Bajak Laut, bertarung back to back dengan Shanks dan dia bisa bertahan ketika pertarungan Kru Roger dengan Whitebeard.


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 shanks dan buggy bertarung dengan kru whitebeard

Tentu bukan hal mudah untuk bertarung dengan Kru Bajak Laut terkuat selain Kru mereka dan mereka adalah Bajak Laut yang sudah ada di New World dengan level yang berbeda.


Agak aneh menurut gue dengan persona Buggy yang sekarang seperti orang yang lemah dan cuma mengandalkan keberuntungan. Gue gak tau apa rencana Oda dan apa yang membuat Buggy jadi Yonko. Seperti yang gue bilang tadi, apakah memang ada hal-hal yang Buggy dan Kru lakukan yang menjadikan dunia menganggap dia Yonko yang baru ataukah apa??? 


Tapi untuk Line Up Yonko yang baru ini sepertinya udah di foreshadow sama Oda sendiri di cover image episode yang udah lalu. Oda i saw you.....


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 oda foreshadowing new yonko line up

Fokus gue disini bukan ke Luffy yang jadi Yonko, karena gue memang yakin kalau dia bakal ada di posisi ini suatu saat nanti cepat atau lambat, dan sekarang akhir nya kejadian. Tapi fokus gue atau mungkin fokus kita bersama adalah Sang Legenda, Buggy.

 


Kesimpulan


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 kesimpulan 

Chapter yang menurut gue menarik walaupun dengan beberapa kekecewaan seperti yang gue sebutin, seperti Bounty Luffy yang setara dan gak lebih tinggi.

 

Lalu gue makin penasaran dengan Admiral Ryokugyu dan juga keributan apa yang bakal dia buat ditengah kota nanti, cepat atau lambat mungkin scene nya bakal serupa dengan kejar-kejaran Fujitora dan para bajak laut waktu di Dressrosa.

 

Kemungkinan untuk Admiral Ryokugyu ngelawan mereka semua satu lawan banyak, udah pasti karena dia adalah Admiral yang memang punya kekuatan yang segitu kuatnya, sama dengan Fujitora yang seharusnya bisa wipe out pelarian dari semua bajak laut di dressrosa.

 

Dan tentu, our lord Buggy. Gue penasaran dengan cerita apa yang dia lakuin sampai dia diakuin sebagai Yonko. Gue takut kalau ternyata yang jadi Raja Bajak Laut itu jadinya Buggy HAHAHA

 

Karena dia ngeramalin mungkin di beberapa tahun dia bakal jadi Yonko, atau munkin langsung jadi Raja Bajak Laut. At least, jadi Yonko sekarang udah kejadian HAHAHA.


Spoiler Manga One Piece Chapter 1053 ramalan buggy


Kita liat apa cerita yang sebenarnya ada di Chapter 1053 nanti, karena gue gak bisa tebak secara menyeluruh karena masih bahasa Jepang :(

0 Komentar

Mohon Aktifkan Javascript!Enable JavaScript